RESEP MI KUAH HANOI

Posted by on Wednesday, October 16, 2013


Kali ini Masak Hobiku akan share Masakan Vietnam, Menu Ramadhan tentang RESEP MI KUAH HANOI. Semoga bermanfaat bagi Anda yang membutuhkan referensi memasak.

RESEP MI KUAH HANOIBAHAN:
500 g mi telur basah

KUAH:
1 sdm minyak sayur
20 g bawang Bombay, iris tipis
2 siung bawang putih, cincang halus
1/2 cm jahe, cincang halus
100 g daging sapi untuk sukiyaki, iris kasar
750 ml air
5 buah jamur kuping kering, rendam hingga lunak, iris halus
2 sdm kecap ikan
1 sdm kecap manis
1 sdm air jeruk nipis
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam

CARA MEMBUAT MI KUAH HANOI (VIETNAM):
1. Seduh mi dengan air mendidih hingga lunak. Tiriskan.
CARA MEMBUAT KUAH:
1. Tumis bawang putih, bawang Bombay, dan jahe hingga wangi.
2. Masukkan daging sapi, aduk hingga kaku.
3. Tuangi air, tambahkan bahan yang lain.
4. Masak hingga mendidih. Angkat.
5. Taruh mi di mangkuk-mangkuk saji.
6. Tuangi kuah panas. Sajikan segera

Sumber Resep Masakan : http://hobimasak.info

Suka postingan RESEP MI KUAH HANOI ini? Bagikan dan Tinggalkan komentar di bawah ini, terima kasih! :)
Blogger Template by Clairvo